Thursday, March 25, 2010

Mount Share Folder Windows Di Ubuntu Via Terminal

Instal paket smbfs & smbclient 

#apt-get update
#apt-get install smbfs smbclient


Setelah paket tersebut di instal, cek share folder pada komputer windows, pada contoh di bawah ini Computer Name = mpi-server 

 
#smbclient -L mpi-server -U eva-00
Enter eva-00's password:
Domain=[XYB] OS=[Windows Server 2003 3790 Service Pack 1] Server=[Windows Server 2003 5.2]

    Sharename       Type      Comment
    ---------       ----      -------
    ME              Disk     
    Personalia      Disk     
    C$              Disk      Default share
    Master          Disk     
    Marketing       Disk     
    NETLOGON        Disk      Logon server share
Domain=[XYB] OS=[Windows Server 2003 3790 Service Pack 1] Server=[Windows Server 2003 5.2]
 


saya ingin me-mounting folder "Master" maka perintah yang saya gunakan adalah

buat direktori untuk di mount di PC saya 

#mkdir /mnt/win
Setelah itu gunakan perintah di bawah ini untuk memount share folder Master ke direktori /mnt/win.

#mount -t smbfs -o username=eva-00,password=XXXXX //mpi-server/master /mnt/win


hasil mounting /mnt/win saya buat symbolic link ke desktop agar lebih mudah meng-aksesnya :D 




#ln -s /mnt/win /home/eva-00/Desktop/win
#ls -l /home/eva-00/Desktop/win/
total 0
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-01-22 10:23 Adobe Reader 7.0
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-01-22 10:23 Cpuz 147
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-01-22 10:23 Daemon
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-02-11 08:23 Dat Symantec
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-02-12 10:54 Driver
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-01-22 10:23 Everest Ultimate
drwxr-xr-x 1 root root 0 2010-01-26 11:08 Flash Player
drwxr-xr-x 1 root root 0 2010-01-26 11:09 Flash Player 10
drwxr-xr-x 1 root root 0 2010-01-25 09:01 Framework 2.0
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-10-30 18:22 Free AntiVirus
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-02-04 14:44 Free Image Burner
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-11-23 13:23 Free Partition
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-01-22 10:32 Free VNC
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-10-08 11:41 Internet Browser
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-09-11 13:41 iTUnes
drwxr-xr-x 1 root root 0 2008-04-12 21:07 Keyfinder.2.0.1
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-09-11 13:39 K-Lite Codec
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-10-27 13:09 Office Image
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-09-11 13:49 Open Office 3.0
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-10-08 11:41 OpenOffice.org 2.0.4
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-10-27 13:09 PC Security 6.3
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-01-22 10:25 Prime CPU
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-01-22 10:26 RivaTuner
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-02-05 15:19 Service Pack 2 for WinXP
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-01-22 10:26 Winamp 5.06
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-01-22 10:26 Windows Mobile Device Centre for Vista
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-02-04 14:43 Windows Update
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-01-22 10:23 Winrar
drwxr-xr-x 1 root root 0 2009-09-11 13:47 Yahoo! Messenger 9. Final


~Fin



   

Friday, March 19, 2010

Apakah Hasil Psikotest 100% Akurat Untuk Menentukan "NASIB" seseorang?

Beberapa hari tepatnya 120301 yang lalu pihak kantor meminta gw untuk ikut Psikotest karna kebetulan gw udah genap 1 tahun kerja maka salah satu syarat mutlak untuk menjadi karyawan tetap adalah harus mengikuti Psikotest, dari hasil Psikotest tersebut gw akan dinilai apakah gw cocok atau tidak pada posisi jabatan yang saat ini gw handle yatu Staff IT.

saat test ada beberapa pertanyaan yang gw ingat, "Siapakah nama presiden pertama Indonesia?" - "Apa Mata Uang Negara Arab Saudi?" (beberapa pertanyaan  Test sekilas mirip pertanyaan yang ada di TTS hahahahah atau mungkin memang "nyomot" dari TTS ??? Who Knows ) - Test Persamaan gambar, Pauli Test (Test penjumlahan vertical. Yang menghitung urut dari bagian atas ke bawah) Test ini test itu ngitung ini ngitung itu dan bla bla bla lainnya....Everthing Is For Today dech...

Test tersebut menurut gw Mudah tapi jujur gw males ngerjain test -test tetek bengek itu (karna gw udah sering ikut psikotest - dan juga karna gw dulu sempet belajar Dasar Ilmu Psikologi hehehe )! walaupun Psikotest ini bertujuan baik untuk menilai menggambarkan orang seperti apakah kita.

Beberapa hari kemudian gw dipanggil oleh atasan gw untuk bicara "Empat Mata",  di tangannya terdapat map yang gw duga adalah hasil Psikotest beberapa hari  yang lalu (ternyata dugaan gw bener).

"Ini hasil Psikotest Kamu" di berikannya hasil psikotest ke tangan gw, gw buka map tersebut dan perlahan-lahan membacanya dan ternyata hasil psikotest gw sangat mengejutkan... disitu tertulis tebal kurang lebih isinya "Gw tidak berkompeten menjadi Staff IT" dalem hati gw ketawa "ahhahahahahaha" sekaligus syok ngeliat hasilnya.

"Berdasarkan hasil Psikotest tersebut maka kami (PT. Bla..bla..blaaa) memutuskan bahwa kamu harus dikontrak kembali selama 1 Tahun" saat muncul statement ini gw langsung jengkel. kenapa mereka hanya menilai gw dari hasil Psikotest tersebut? jadi selama ini gw mondar mandri sana sini, setting ini itu, ngajarin ini itu tidak menjadi bahan pertimbangan dasar. mereka lebih mengutamakan hasil Psikotest dari pada hasil karya, intelektualitas dan kerja keras gw selama ini.

Memang agak sedikit aneh, Saya sudah 3 kali ikut Psikotest, di 2 instansi sebelumnya gw udah pernah ikut Psikotest dan hasilnya memuaskan, hanya 1 ini yang hasilnya bener2 mengejutkan dan akhir akhir ini slalu bikin ganjel di otak gw. ketika gw mengikuti Psikotest sedikitpun gw gak ditanya mengenai "Micorosft Windows, Linux, Networking, Firewall, Dkk" lalu bagaimana pihak penyelenggara Psikotest bisa Menentukan bahwa gw tidak berkompeten menjadi Staff IT? Seberapa pentingnya pertanyaan-pertanyaan Psikotest itu masih memiliki valliditas untuk menjadi tolak ukur kemampuan seseorang? (Mungkin hanya Psikolog yang berkompeten yang bisa menentukan).


"Kamu tidak cocok Kerja di air..." => gw ketawa mulu kalo liat/denger iklan ini nih, itulah hebatnya manusia jaman sekarang. mereka bisa menentukan "Nasib" seseorang berdasarkan sebuah SMS, ataupun melalui sebuah kertas hasil Psikotest. huss mulain ngaco omongan gw nih kl ada yang kesindir bisa repot nanti bisa kaya kasusnya Ibu Prita heheheh . Ok akan gw buat tulisan ini  enak dibaca oleh semua kalangan dan mengambil sisi positif dari seluruh rangkuman cerita diatas.


========================== Start Here ==========================


Saya tidak mau menerima mentah-mentah hasil Psikotest tersebut, jika anda dikategorikan sebagai orang yang "Bodoh, Idiot dan bla bla bla lainnya " berdasarkan hasil Psikotest apa yang akan anda lakukan? apakah anda akan menerima begitu saja? tentu saja tidak. karna manusia tidak bisa di nilai seluruhnya begitu saja hanya pada test yang membutuhkan waktu kurang lebih  6 jam.

Pertanyaan yang digunakan saat Psikotest juga menurut saya pribadi tidak bisa 100% menjadi tolak ukur, anda pasti pernah melihat buku mengenai Tips & Trik lulus Psikotest di toko toko buku, siapapun bisa membacanya dan akhirnya validasi dari psikotest bisa diragukan uppsss maaf maksud saya bukan diragukan tapi tidak bisa di jadikan acuan 100% untuk menentukan "Nasib" seseorang.

Dan saya sungguh menyayangkan beberapa instansi perusahaan di indonesia masih sangat 'meng-agung-agungkan' hasil psikotest ini. dan akibat dari hasil Psikotest tersebut seseorang  bisa tidak diterima, dimutasi, atau bahkan di berhentikan menjadi karyawan, atau lebih parahnya lagi  tidak bisa diangkat menjadi karyawan tetap dan terus menerus di kontrak selama staff tersebut belum lulus Psikotest ;)  tanpa memperhitungkan aspek-aspek lainnya seperti hasil kerja, skill, keteramplian, dll.

Jadi siapapun anda yang membaca artikel ini, jangan berkecil hati jika suatu saat anda tidak lulus Psikotest, jika perusahaan anda tetap meng-kontrak anda sebelum anda lulus Psikotest, atau menunda kenaikan jabatan anda, jangan berkecil hati, masih banyak instansi lain yang masih mementingkan Skill anda ketimbang hasil Psikotest mungkin anda memang  belum cocok pada posisi tersebut.

Bagi anda yang bidangnya bergerak dibidang "Human Resources Department" janganlah kalian menentukan "Nasib" seseorang berdasarkan hasil Psikotest dan jangan memberikan jangka waktu yang lama untuk memperbaiki hasil Psikotest (seperti yang saya alami, karna tidak lulus Psikotest terpaksa di kontak 1 tahun, dan tahun depan baru berikutnya boleh mengikuti psikotest lagi. jika gagal lagi ya di kontrak lagi :p )

Dan jika anda adalah seorang Psikolog, pikirkan baik-baik keputusan yang anda berikuan karna anda harus bertanggung jawab sesuai apa yang anda "Kumandangkan" pikirkan baik-baik keputusan anda karna keputusan anda bisa menentukan "Nasib" seseorang.

Psikotes itu memang penting tapi tidak mutlak untuk dijadikan tolak ukur "Nasib" seseorang, kenapa? karena Kerja keras, Skill, Hasil karya, Pengalaman kerja dan intelektualitas Jauh Lebih Penting!!!
  
========================== End Here ==========================

Sunday, March 14, 2010

My Rubik's Cube Collection

Berikut ini adalah Rubik's Cube yang 'tiap hari' gw bawa-bawa hahahah iseng2 pamer ahh....
Dibawah ini adalah Rubik's Cube 3x3x3 yang gw beli di gramedia PIM harganya kalo ga salah 120 ribuan (Original lho :P ) bedanya ori sama yang bajakan kerasa banget di puteran cube nya, kl yang bajakan sering stuck, dah gitu seret, kalo yang ori puteran cubenya smooth (walaupun kadang suka lookup) nah kekurangan yang ori cuma 1 yaitu Stiker warnanya yang gampang rusak tapi tenang aja kok, stiker replacementnya banyak yang jual salah satunya disini 


kalo rubik's cube 4x4x4 yang dibawah ini gw beli dari kaskus kwkwkw yang ini merk yong jun, culun banget dah. gak smooth, sering lookup yah kl buat speedcubbing mah kagak cocok banget.

Segitu doang rubik yang gw punya, sisanya nyusul wkkwkwkw nanti kl dah gajian baru gw beli lagi.hmmmm comming soon mau beli yang 5x5x5, megamix, void, dkk 


Tuesday, March 9, 2010

Tutorial Menyelesaikan Rubik's Cube 3x3x3

Artikel yang saya buat ini bersumber dari ebook yang ada di situs www.youcandothecube.com, untuk menyelesaikan teka-teki rubik ada beberapa langkah yang harus anda kerjakan, tapi sebelum itu ada yang perlu anda tau mengenai representasi huruf terhadap sisi yang ada pada rubik, perhatikan gambar dibawah ini dan juga pada artikel ini anda akan sering menjumpai istilah Edge, Corner dan Center berikut ini definisinya.

i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/cube01.jpg
Bagian Tengah ini di sebut Edge

i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/cube02.jpg
Bagian Sudut disebut Corner

i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/cube03.jpg
Bagian Tengah Disebut Center



i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/cube10.jpg


Ket :
R = Sisi Kanan
L = Sisi Kiri
B = Sisi Belakang
D = Sisi Bawah
F = Sisi Depan
U = Sisi Atas

Jika terdapat huruf "i" (Inverted) artinya putar sisi rubik anda berlawanan jarum jam, dan jika tidak ada huruf "i" maka putar sisi rubik anda searah jarum jam, anda cukup memutar 1/4 putaran.

Untuk menyelesaikan sebuah rubik anda harus melewati 6 step (versi saya lho) dan ini adalah tutorial Basic yang harus anda ikuti langkah demi langkah, berikut ini step - step yang harus anda kerjakan :


Step 1 : Solving Cross
==================

i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-1.jpg
Step 1


Step 1 anda harus membuat Cross pada sisi atas (sisi putih) dan pada bagian depan dan samping anda harus menyamakan warna Edge dan Center pada setiap sisi, pada contoh gambar Edge = Merah Center = Merah begitu jg pada sisi yang lain.

Perhatikan gambar dibawah ini, Jika Sisi Edge posisinya terbalik dengan Center :

i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-2.jpg


Maka gunakan Algoritma berikut ini

i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-3.jpg


Jika Cross telah Anda selesaikan maka anda boleh melanjutkan ke Step 2, jika blm selsai anda dilarang keras untuk lanjut ke step 2 lol



Step 2 : Finisihing First Layer
=====================

i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-4.jpg


Step 2 anda harus menyelesaikan seluruh sisi atas yang warna putih dan sisi - sisi corner jg harus seragam sehingga Layer 1 terselesaikan.

Jika anda mendapatkan Kasus seperti gambar dibawah ini :

i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-5.jpg


Lakukan algoritma berikut dan lakukan 1, 2 , 3 kali dst sampai posisi Corner berada pada posisi yang tepat.

i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-6.jpg



Jika anda mengalami kasus seperti gambardibawah ini :

i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-7.jpg


Maka lakukan Algoritma berikut dan lakukan 1, 2 , 3 kali dst sampai posisi corner berada pada posisi yang tepat.

i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-8.jpg



Jika anda telah berhasil menyelesaikan Finisihing First Layer anda boleh lanjut ke Step 3



Step 3 : Solve The Middle Layer / Solve Second Layer
======================================


i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-9.jpg


Pada Step 3 anda harus menyelesaikan Layer ke-2, pada saat mengerjakan Step 3 anda harus membalik sisi Putih yang tadinya berada pada sisi atas menjadi sisi bawah.

Yang harus anda lakukan adalah anda harus membuat huruf "T terbalik" seperti gambar dibawah ini lalu liat pada bagian Edge nya, apakah harus di pindah ke sisi Kiri atau Kanan.

i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-10.jpg


Jika Edge pindah ke sisi Kanan maka gunakan algoritma berikut :

i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-10.jpg = i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-11.jpg



Jika Edge pindah ke Sisi Kiri maka gunakan Algoritma berikut :

i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-12.jpg = i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-13.jpg



Dan jika posisi Edge sudah berada pada Layer 2 tetapi posisinya salah maka gunakan salah satu dari 2 algoritma diatas, sehingga posisi edge yang tadinya salah berada pada sisi atas, setelah posisi Edge nya sudah berada pada posisi atas maka tentukan apakah Edgenya di pindah ke sisi Kiri Atau Kanan dan gunakan algoritma yang sesuai.

Jika Step 3 selsai maka anda boleh lanjut ke Step 4.


Step 4 : Solving Up Side
==================


i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-14.jpg


Pada Step 4 : anda harus menyelesaikan sisi atas (warna kuning), perhatikan "Bentuk" dari warna kuning tersebut.

Jika terdapat 1 warna kuning di tengah atau terdapat 3 warna kuning yang membentuk huruf "L" gunakan Algoritma berikut ini.

i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-15-1.jpg OR i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-16.jpg = i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-28.jpg


Jika terdapat 3 warna kuning yg membentuk garis lurus maka gunakan algoritma seperti gambar dibawah ini

i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-17.jpg



Setelah anda menggunakan algoritma diatas, maka warna kuning akan berubah bentuk Jika warna kuning terlihat seperti gambar dibawah ini.

i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-18.jpg
Note : Kuning Adalah Sisi Atas



Maka gunakan algoritma berikut :

i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-19.jpg


Gunakan Algoritma tersebut berulang-ulang sampai sisi Atas yang berwarna kuning menjadi 1 warna seluruhnya.


Step 5 : Position The Yellow Corners Correctly
======================================


i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-20.jpg



Pada Step 5 : anda harus memindah Sisi Corner Kuning pada posisi yang tepat, Perhatikan Bagian A, B, C dan D pada Gambar dibawah ini dan samakan dengan Rubik yang anda pegang.

i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-21.jpg


Jika Posisi ( A dan B ) atau ( A dan D ) atau ( B dan C ) berada pada posisi yang benar, maka ketika anda memegang rubik, posisi A dan B harus berada di belakang ( B ) dan posisi C dan D berada di Depan (F) lalu gunakan Algoritma berikut ini.

i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-22.jpg


Lakukan Berulang-ulang algoritma diatas sampai Warna Corner Kuning berada pada posisi yang tepat.



Step 6 : Position Yellow Edges Correctly / Final Step
====================================


i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-23.jpg



Tahap terakhir adalah anda harus memindah posisi Edge Kuning pada posisi yang benar, perhatikan sisi atas rubik anda dan lihat gambar dibawah ini.

i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-24.jpg



Jika terdapat 1 Edge yang berada pada posisi yang tepat dan 3 lainnya salah, maka ketika anda memegang rubik anda harus memegang sisi Edge yang benar pada posisi belakang ( B ) dan gunakan Algoritma Berikut ini.

i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-26.jpg


lakukan 1 - 2 kali algoritma tersebut sampai anda berhasil membuat seluruh sisi Edge pada posisi yang benar.


Jika ke 4 Edges tersebut posisinya salah maka gunakan Algoritma Berikut ini :

i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-25.jpg = i438.photobucket.com/albums/qq103/xyb-images/rubik%20cube/Step-27.jpg


Setelah anda melakukan algoritma tersebut maka akan ada 1 Edge yang berada pada posisi yang tepat, lalu gunakan algoritma satunya lagi.

Selamat mencoba.

Tuesday, March 2, 2010

Cara mengganti "Undefined" pada tanggal posting

Gw baru ngeh ternyata di blog gw ada tulisan "Undefined" yang artinya tanggal posting tidak terdefinisi.

 

Untuk membenahi problem tersebut caranya sangat mudah (tapi kl buat orang awam kan blm tentu mudah :d) anda hanya perlu mengganti konfigurasi tanggal, berikut ini langkah2 yang harus anda lakukan.

1. Login ke blogspot.com
2. Masuk ke menu Settings -> Formatting 
3. Ganti konfigurasi Date Header Format, Archive Index Date Format, dan Timestamp Format seperti gambar dibawah ini




4. Save Setting dan blog saya sudah terlihat normal (Tulisan Undefined sudah tergantikan dengan tanggal).



Btw dah lama jg blog gw ga ke-urus. :P